SINERGI JAKARTA - Seorang balita bernama Theodore Hobbs digadang-gadang sebagai bayi ajaib.
Theodore Hobbs atau yang akrab disapa Teddy ini adalah bayi asal Inggris yang sudah lancar membaca di usianya yang ke-2 tahun.
Mengejutkannya lagi adalah bahwa tidak ada yang mengajari bayi Teddy ini membaca.
Baca Juga: TOK! Hakim vonis Richard Eliezer 1 tahun 6 bulan penjara, keluarga korban: saya sudah memaafkannya
Mensa, yakni organisasi internasional elit untuk orang-orang dengan IQ tertinggi di dunia, baru saja menerima bayi Teddy sebagai anggota.
Kejeniusan bayi Teddy ini membuat ia terdaftar sebagai anggota termuda di usianya yang ke-3 tahun.
Beth Hobbs, ibunda bayi Teddy sendiri mengaku jika ia tak menyadari kalau anaknya adalah bayi ajaib.
Ibu bayi Teddy ini baru menyadari jika putranya memiliki kecerdasan di atas rata-rata, kala petugas kesehatan memeriksa Teddy sebagai syarat masuk sekolah.
Skor IQ bayi Teddy, berada pada persentil ke 99,5 untuk usianya. Walau begitu, Teddy pun tidak tahu kalau dirinya jenius.
Organisasi Mensa sendiri hanya menerima orang yang memiliki skor 2% teratas dalam tes IQ yang diawasi dengan ketat.
Bayi Teddy mengikuti tes IQ tersebut selama empat jam di usianya yang baru 3 tahun 7 bulan.
Dikatakan jika bayi Teddy lebih suka topik baru yang menarik minatnya. Misalnya yang berkaitan dengan angka, negara, peta, dan berhitung dalam beberapa bahasa.
Baca Juga: Pakaian tradisional kebaya resmi didaftarkan ke UNESCO jadi warisan budaya dunia!
Mengutip dari BBC, bayi Teddy sudah lancar membaca pada usia ke-26 bulan.
Artikel Terkait
Biadab! Inilah kronologi guru SMA di Sumenep tega lakukan pencabulan pada siswanya
Viral! Ibu tidak bisa tahan amarah, bocah SD di Palembang kabur dari rumah, cek informasinya disini
Majelis Hakim jatuhkan hukuman 1 tahun 6 bulan kepada Bharada E setelah dituntut sekitar 12 tahun penjara
Pakaian tradisional kebaya resmi didaftarkan ke UNESCO jadi warisan budaya dunia!
Kamu harus tahu! Filosofi dan fakta unik kebaya yang didaftarkan ke UNESCO dan akan jadi warisan budaya dunia
3 hal yang meringankan hukuman Bharada E menjadi 1 tahun 6 bulan, simak selengkapnya
Pengertian Justice Collaborator yang berhasil meringankan vonis Richard Eliezer, berikut penjelasannya
Viral bocah SD kabur gara-gara dimarahi ibu, netizen: dia merealisasikan keinginan kita waktu SD
Breaking News! Richard Eliezer divonis 1 tahun 6 bulan penjara, begini alasannya
TOK! Hakim vonis Richard Eliezer 1 tahun 6 bulan penjara, keluarga korban: saya sudah memaafkannya